Archive for Januari 24th, 2007|Daily archive page

Pembinaan Pemahaman Umat dalam ber-Ibadah

MediaMuslim.InfoSebagian kaum Muslimin masih ada yang beranggapan bahwa ibadah hanya merupakan salah satu bagian dari sisi kehidupan. Mereka mengira bahwa ibadah tidak ada kaitannya dengan masalah ekonomi, sosial, politik dan sebagainya, tetapi hanya suatu jenis aktivitas tertentu yang bersifat ritual belaka.

Kesalahan dalam pemahaman ini akan mengakibatkan hilangnya nilai-nilai Islam dalam banyak sisi kehidupan. Acuan dalam urusan bisnis dan perdagangan bukan lagi kepada hukum syar’i, tidak mau mencari tuntunan dari berbagai masalah kemasyarakatan melalui petunjuk nabawi, berpolitik secara membabi buta dan lain sebagainya. Baca lebih lanjut

Kewajiban Sholat Ber-Jamaah di Masjid

MediaMuslim.Info – Banyak dari kalangan umat Islam saat ini yang meremehkan shalat berjamaah. Sebagian diantara mereka tidak mengetahui hukum-hukum Sholat Berjama’ah karena memang kurangnya sumber Ilmu yang terpercaya dan sebagian lagi karena tidak pernah peduli dengan ajaran Islam itu sendiri.

Pada kesempatan kali ini, marilah kita yang belum mengetahui perkara ini dengan sebab apapun untuk menundukkan hati kita, untuk mempelajari Syariat Islam dengan baik dan benar serta diamalkan sekuat daya upaya yang kita miliki. Baca lebih lanjut

Adab Berjalan ke Masjid

MediaMuslim.InfoHadits Pertama. Dari Abu Qatadah, ia berkata : Tatkala kami sedang shalat bersama Nabi SAW, tiba-tiba beliau mendengar suara berisik orang-orang (yang datang). Maka ketika Nabi telah selesai shalat, ia bertanya : Ada apa urusan kamu tadi (berisik) ?. Mereka menjawab : Kami terburu-buru untuk turut (jama`ah), Nabi SAW berkata : Janganlah kamu berbuat begitu !. Apabila kamu mendatangi shalat, hendaklah kamu berlaku tenang ! Apa yang kamu dapatkan (dari shalatnya Imam), maka shalatlah kamu (seperti itu) dan apa yang kamu ketinggalan, sempurnakanlah ! (Hadits riwayat : Ahmad, Muslim dan Bukhari).
Baca lebih lanjut

Hukum Mengangkat Kedua Tangan dalam Berdo’a Khutbah Jum’at

MediaMuslim.InfoDo’a adalah ibadah. Ibadah hukum asalnya haram kecuali ada dalil yang memerintahkannya. Supaya ibadah diterima oleh Allah maka harus memenuhi dua syarat, yaitu ikhlas dan mutaba’ah. Termasuk  berdo’a harus mengikuti apa yang telah dicontohkan oleh Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wa sallam.

Ketahuilah bahwa mengangkat kedua tangan ketika khatib berdo’a dalam khutbah jum’atnya adalah sesuatu yang tidak disyari’atkan. Baik itu bagi khatib sendiri maupun bagi jama’ahnya. Karena ada keterangan dari Ammarah bin Ruaibah, bahwa ia telah melihat Bisyr bin Marwan mengangkat kedua tangannya di atas mimbar. Lalu Ammarah berkata : ” Semoga Allah menjelekkan kedua tangan itu, sesungguhnya saya telah melihat Rasulullah ketika berdo’a selalu dengan tangannya, begini.” Yaitu dengan mengisyaratkan jari telunjuknya. Dalam riwayat yang lain disebutkan, “Pada hari Jum’at.” (HR Muslim no.874). Baca lebih lanjut

Memberikan Ucapan Salam Kepada Orang Sholat

MediaMuslim.InfoMengucapkan salam kepada orang yang sedang sholat pun disyari’atkan, sebagaimana pendapat mayoritas para ‘ulama`. Marilah kita simak dan pelajari hadits-hadits berikut ini.

Hadits Ibnu Mas’ud radhiyallahu’anhu yang mengatakan : “Saya pernah mengucapkan salam pada Rasulullah, sedangkan beliau sedang mendirikan sholat. Lantas beliau menjawab salamku. Ketika kami hendak pulang, saya pun mengucapkan salam pada Rasulullah yang sedang sholat, tapi kali ini beliau tdk menjawabnya. Kemudian Nabi bersabda :Sesungguhnya dalam sholat itu ada kesibukan tersendiri.” (HR Bukhari no.1141,1158. HR Muslim no.538 dan HR Abu Dawud 3/191) Baca lebih lanjut

Posisi Makmum yang Hanya Satu Orang

MediaMuslim.InfoBagaimana sebenarnya contoh yang diberikan oleh Rasulullah dalam sholat berjama’ah yang makmumnya hanya satu orang? Sebaiknya kita mempelajari hadits-hadits berikut ini sebelum mengambil kesimpulan.

Dari Ibnu ‘Abbas, ia berkata: “Aku pernah sholat bersama Nabi shallallaahu ‘alaihi wa sallam pada suatu malam. Lalu aku berdiri di sebelah kiri beliau, kemudian Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wa sallam memegang kepalaku dari belakangku, lalu ia tempatkan aku disebelah kanannya.” (Hadits shahih Riwayat Bukhari 1/177).
Baca lebih lanjut

Angkat Tangan Ketika Khutbah

MediaMuslim.InfoHukum mengangkat kedua tangan ketika berdoa Do’a adalah ibadah. Ibadah hukum asalnya haram kecuali ada dalil yang memerintahkannya. Supaya ibadah diterima oleh Allah maka harus memenuhi dua syarat, yaitu ikhlas dan mutaba’ah. Termasuk berdo’a harus mengikuti apa yang telah dicontohkan oleh Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wa sallam.

Ketahuilah bahwa mengangkat kedua tangan ketika khatib berdo’a dalam khutbah jum’atnya adalah sesuatu yang tidak disyari’atkan. Baik itu bagi khatib sendiri maupun bagi jama’ahnya. Karena ada keterangan dari Ammarah bin Ruaibah, bahwa ia telah melihat Bisyr bin Marwan mengangkat kedua tangannya di atas mimbar. Lalu Ammarah berkata : Semoga Allah menjelekkan kedua tangan itu, sesungguhnya saya telah melihat Rasulullah ketika berdo’a selalu dengan tangannya, begini. Yaitu dengan mengisyaratkan jari telunjuknya. Dalam riwayat yang lain disebutkan, Pada hari Jum’at. (HR Muslim no.874). Baca lebih lanjut

Ringkasan Dasar Pengenalan Ilmu Hadits

MediaMuslim.Info – Hadits adalah pensyarah yang menjelaskan kemujmalan (keglobalan) Al-qur’an. Misalnya di dalam Al-qur’an ada perintah untuk mengerjakan sholat, akan tetapi di dalamnya tidak dijelaskan bagaimana cara mengerjakan sholat. Semua hukum-hukum yang berkaitan dengan sholat seperti waktu sholat, rukun-rukun sholat, gerakan-gerakan sholat, pembatal-pembatal sholat, dan hukum-hukum lainnya dapat kita temukan penjelasannya di dalam Hadits Rasululloh Shallallahu’alaihi wasallam.

Materi di dalam tulisan ini hanya memfokuskan pembahasan pada istilah-istilah dalam ilmu Hadits. Dengan mengetahui istilah-istilah tersebut semoga dapat membantu kaum muslimin yang belum mengetahui (awam) dalam ilmu Hadits memahami buku-buku karangan para ahlul ilm (ulama). Ilmu Hadits adalah ilmu yang sangat luas dan ilmiah. Oleh karena itu, tidak cukup dengan hanya mengetahui istilah-istilahnya, akan tetapi jika ingin mendalami ilmu ini, seorang tholabul ilm (penuntut ilmu agama) hendaknya membekali dengan ilmu-ilmu ushul terlebih dahulu, seperti bahasa arab (nahwu, shorof, dan balaghoh), Tauhid, Mustholahul Hadits, ushul tafsir, dan ushul fiqh. Baca lebih lanjut

Etika Memakai Sandal Dan Sepatu

MediaMuslim.Info – Islam adalah satu-satunya agama yang banyak sekali memperhatikan aspek akhlaq dan etika, dari hal yang sebesar-besarnya hingga sekecil-kecilnya. Oleh karena itu, pantaslah pula apa yang dikatakan ‘Aisyah radliyallâhu ‘anha ketika ditanya tentang akhlaq Rasululloh Shallallahu ‘alaihi wa sallam  bahwa akhlaq beliau adalah al-Qur’an. Bila kita mengamati kandungan al-Qur’an dan hadits-hadits Nabi, maka sangat sulit kita untuk tidak mengatakan bahwa di dalamnya selalu terkait dengan akhlaq dan etika itu.

Salah satu hal yang nampaknya sepele tetapi besar artinya yang diberikan perhatian oleh Islam adalah masalah etika memakai sandal atau sepatu. Nah, apa urgensinya? Bagaimana etikanya?…Pada kajian kali ini, kita akan membahasnya. Baca lebih lanjut

Bahaya Hadits Dla’if Dan Maudhu’ (Palsu)

MediaMuslim.Info – Di antara bencana besar yang menimpa kaum Muslimin sejak periode-periode pertama adalah tersebar luasnya hadits-hadits Dla’if (lemah) dan Mawdlu’ (palsu) di tengah mereka. Tidak ada seorang pun yang dikecualikan di sini sekalipun mereka adalah kalangan para ulama mereka kecuali beberapa gelintir orang yang dikehendaki Alloh ‘Azza wa Jalla, di antaranya para imam hadits dan Nuqqaad (Para Kritikus hadits) seperti Imam al-Bukhary, Ahmad, Ibn Ma’in, Abu Hatim ar-Razy dan ulama lainnya.


Penyebaran yang secara meluas tersebut mengakibatkan banyak dampak negatif, di antaranya ada yang terkait dengan masalah-masalah aqidah yang bersifat ghaib dan di antaranya pula ada yang berupa perkara-perkara Tasyri’ (Syari’at). Baca lebih lanjut

  • Tulisan Terakhir

  • Komentar Terbaru

    Siwak Indonesia (@Si… pada Keutamaan Bersiwak
    cara ziarah kubur se… pada Cara Berziarah Kubur Sesuai De…
    Madrasah Aliyah Keju… pada Dimanakah Hati Kita Berla…
    arianto (@suk_ari) pada Cara Berziarah Kubur Sesuai De…
    nizhaambiq pada Cara Berziarah Kubur Sesuai De…
  • Blog Stats

  • Serba Serbi Tautan


    Susu Kambing Halal
    Tutorial CMS
    MedicRoom
    Food & Drink
    Dede TD
    Global Mediator
    Business And Trade
    KampungBlog.com - Kumpulan Blog-Blog Indonesia
    Religion Blogs - Blog Top Sites
    My Popularity (by popuri.us)
  • RSS Info Sehat

  • Arsip